Memilih lantai yang tepat untuk setiap ruangan di rumah memang selalu menjadi tantangan. Tidak hanya soal tampilan, tetapi juga kenyamanan, daya tahan, dan perawatan sangat diperlukan. Maka dari itu, sangat penting untuk memilih lantai yang sesuai dengan kebutuhan lantai setiap ruangan. Berikut 7 cara memilih lantai yang baik dan tepat agar rumah terasa nyaman dan terlihat indah.
- Memperhatikan Material Keramik
Secara garis besar, terdapat dua jenis material keramik, yakni keramik berglazur dan ubin porselen atau homogenous tile. Keramik berglazur adalah jenis keramik yang dibuat menggunakan teknik pencampuran tanah liat dengan kaolin. Sedangkan, ubin porselen merupakan keramik campuran dari feldspar, pasir kuarsa, dan tanah liat. Untuk memilihnya, memperhatikan terlebih dulu kualitasnya, mempertimbangkan berat keramik, mengusapnya, dan menguji antigores. Dengan begitu, yang pasti tidak akan salah memilih keramik untuk melapisi beberapa permukaan di rumah.
- Memilih Warna yang Sesuai
Selanjutnya, adalah memilih warna keramik. Usahakan untuk terlebih dahulu mempertimbangkan bentuk dan konsep yang akan dipakai sehingga dapat memperoleh hasil yang tidak bertabrakan dengan nuansa interior ruangan. Sebagai contoh, apabila menginginkan konsep ruangan dengan gaya elegan dan klasik, keramik berwarna menjadi pilihan yang cocok. Jika ingin ruangan terlihat lebih megah dan mewah, pilih keramik berwarna terang.

images : cara memilih lantai yang tepat
- Memilih Lantai yang Mudah Dibersihkan
Lantai yang mudah dibersihkan itu sangat penting, terutama untuk ruangan yang sering digunakan, seperti dapur, ruang keluarga, dan kamar mandi. Pilihlah material yang memiliki permukaan halus dan tidak menyerap noda, sehingga proses pembersihannya lebih cepat dan praktis.
- Mempertimbangkan Estetika dan Desain Ruangan
Lantai adalah elemen penting yang berpengaruh besar terhadap estetikda dan suasana rungan. Memilih lantai yang sesuai dengan desain interior rumah akan membuat tampilan ruangan lebih harmonis dan menarik. Dengan mempertimbangkan estetika dan desain ruangan, tidak hanya menciptakan rumah yang nyaman, tetapi juga mempercantik tampilan setiap ruangan sesuai kepribadian dan gaya hidup.
- Memilih lantai yang Tahan Lama dan Berdaya Tahan Tinggi
Lantai adalah investasi jangka panjang, jadi harus memastikan untuk memilih material yang pasti tahan lama dan memiliki daya tahan tinggi. Lantai keramik dan granit adalah pilihan yang terbaik untuk area yang sering dilalui karena keduanya tahan terhadap goresan dan tekanan. Simak artikel berikut tentang Granit ARA.
- Sesuaikan dengan Anggaran
Menentukan anggaran adalah langkah yang sangat penting sebelum memilih jenis lantai. Ada banyak pilihan lantai yang bias disesuaikan dengan anggaran yang sudah direncanakan, dari yang terjangkau hingga yang lebih mahal atau mewah. Lantai vinyl dan laminate adalah pilihan ekonomis tetapi juga terlihat modern dan bisa memberikan tampilan elegan, sedangkan lantai granit atau marmer lebih cocok untuk kebutuhan besar sehingga membutuhkan anggaran yang lebih besar.
- Memperhatikan Kelembapan Ruangan
Kelembapan yang tinggi bisa menyebabkan kerusakan pada lantai dan pertumbuhan jamur. Oleh karena itu, pemilihan lantai harus disesuaikan dengan tingkat kelembapan di setiap ruangan. Pilih lantai yang tahan air dan tidak licin. Jika ruangan lembap bias menggunakan keramik atau porselen dengan permukaan bertekstur untuk mengurangi resiko terpleset. Pertimbangkan juga untuk menggunakan matras anti slip di dekat kamar mandi atau wastafel. Jika memiliki anak kecil atau hewan peliharaan, pilih lantai laminate atau vinyl dengan lapisan pelindung yang tahan goresan.
Kunjungi Toko kami hanya di bahanmaterial yang menyediakan produk berkualitas untuk solusi bangunan Anda. Jangan ragu juga untuk mengkonsultasikan kebutuhan bangunan Anda dengan menghubungi akun media sosial kami.